Ngayogjazz 2012

Dengan Ngejazz Kita Tingkatkan Swasembada Jazz. Ngayogjazz dari pertama diadakan selalu mengusung tema yang berlainan setiap penyelenggaraannya, dan selalu berkesinambungan. Setelah di tahun 2011 kemarin mengusung tema “Nandoer Jazz ing Pakarti” dimana dari “plesetan” peribahasa jawa “nandur woh ing pakarti” yang berarti melalui musik jazz menanamkan nilai-nilai musik jazz itu sendiri yang diterapkan dalam kehidupan bermusik maupun sehari hari. Dan di tahun 2012 ini mengambil tema “Dengan Jazz Kita Tingkatkan Swasembada Jazz” yang diambil dari suatu jargon pembangunan, dimana diharapkan saat ini para musisi-musis jazz terutama generasi muda yang telah bersemai di Ngayogjazz bisa mandiri mengembangkan kehidupan bermusiknya, baik dalam kreatifitasnya maupun karir bermusik mereka. Tidak hanya para musisi, beberapa Komunitas Jazz di berbagai kota yang sudah terbentuk pun sudah mulai menampakkan keseriusan dalam mengelola komunitas mereka sehingga menghasilkan juga musisi-musisi jazz dan group-group jazz baru. Perkembangan musik jazz di Indonesia juga sangat luar biasa dalam sepuluh tahun terakhir ini, banyak group yang sudah bereputasi dunia dan rekaman musik jazz sudah meningkat pesat tiap tahun.
PARA PENYULUH / Artists Line up :
  1. ESQI:EF (Syaharani and Queenfireworks)
  2. Benny Likumahuwa
  3. Barry Likumahuwa Project
  4. Idang Rasjidi
  5. Irianti Erningpraja
  6. Eramono Soekaryo
  7. Rio Sidik
  8. Erik Sondhy
  9. Indro Hardjodikoro
  10. Toninho Horta
  11. Jen Shyu
  12. Sinten Remen
  13. Shadow Puppet
  14. I Know You Well Miss Clara
  15. Ketzia
  16. Kampayo
  17. Komunitas Jazz Jogja
    - Chicken Jiezz
    - Berempat
    - Proyek President
    - Blank on 5
    - PROSES
    - Dialogue
    - Danny Project
    - Everyday
    - Mucichoir
  18. Komunitas Jazz Purwokerto
    - Mahamuni
    - Papa Richards and The Honkytonkman
  19. Solo Jazz Society
    - Andanawarih (ansamble quartet)
    - Streamline Quartet
  20.  Jazz Ngisor Ringin Semarang
    - Delight (fusion jazz)
    - The Interview (ethnic fusion jazz)
    - Aljabar
  21. Balikpapan Jazz Lovers
  22. Gondo & Friends Surabaya
  23. Entung Entung Gepik Jazz Salatiga
  24. Komunitas Jazz Lampung
  25.  Gubuk Jazz Pekanbaru
  26.  Komunitas Jazz Pekalongan
    - Replica Batik (proyek gabungan TRIO UP dan RSP)
  27. Jay Gatrawardaya feat. Tesla Manaf
  28.  Erwin Zubiyan and Friends
  29.  Sounf of Hanamangke Bandung
  30.  Jazz Gudangan
WAKTU & WAHANA / Date – Time & Venue
Minggu Legi, 18 November 2012. Jam 09 pagi – 09 malam.
Desa Wisata Brayut, Pandowoharjo, Sleman, Yogyakarta.
Kantor Pusat / Office : 
Kantor Pusat / Office : Jl. Munggur 50, Demangan, Yogyakarta 55221
Telepon & Faksimili : +62-274-512561
Email : ngayogjazz@yahoo.com
Website : www.ngayogjazz.com
PETA MENUJU WAHANA NGAYOGJAZZ  2012
DESA PERCONTOHAN
Desa Wisata BrayutBermula dari salah satu pemuda yang mengajar di sebuah lembaga pendidikan bahasa asing (PURI) Yogyakarta bernama Budi, yang mengajak mahasiswanya untuk mengunjungi Dusun Brayut. Di dusun ini, mahasiswa-mahasiswa tersebut berinteraksi bersama warga setempat dengan mempraktekkan beberapa kegiatan tradisional dan belajar bercocok tanam layaknya petani. Respon yang didapat dari mahasiswa cukup baik. Respon yang baik ini dianggap sebagai sebuah peluang alternative wisata. Maka, didirikan dan diresmikanlah Desa Brayut sebagai desa wisata pada tanggal 14 agustus 1999 di bawah naungan yayasan Ani-Ani.
Desa wisata Brayut terletak di Pendowoharjo, Sleman, Yogyakarta, Indonesia. Nama desa ini diambil dari seorang tokoh tetuanya yang terdahulu bernama Kyai Brayut. Desa wisata ini mengedepankan sisi budaya yang ada pada masyarakatnya. Memiliki berbagai potensi wisata budaya berupa kegiatan- kegiatan masyarakat yang mengandung unsur kearifan lokal yang dapat dipelajari oleh wisatawan baik dari dalam maupun luar negeri. Kegiatan budaya yang bisa dilakukan di Desa Wisata Brayut yaitu karawitan, membatik, tari-tarian, wisata kuliner (Legondo adalah makanan khas Desa Brayut), permainan rakyat, ataupun kegiatan konservasi baik budaya ataupun lingkungan. Selain itu arsitektur rumah penduduk di Desa Wisata Brayut sangat kental dengan budaya Jawa, seperti bentuk Joglo, limasan, dan sinom. Beberapa rumah dan joglo sering dipergunakan untuk pertunjukan kesenian dan juga bisa dipakai sebagai tempat menginap.
Tak hanya kegiatan masyarakat,di desa ini terdapat sebuah pusat kerajinan tradisional bernama Ani-Ani Jewellery. Semua produk yang dijual di Ani-Ani Jewellery terbuat dari bahan-bahan alam dan bermodel tradisional yang diperoleh dari hasil kerajinan masyarakat sekitar Desa Brayut. Dengan adanya Ani-Ani Jewellery ini semakin menambah ciri khas tradisional etnik Desa Brayut. Potensi wisata yang dimiliki Desa Brayut inilah yang menjadi salah satu alasan pemilihan lokasi pelaksanaan Ngayogjazz 2012.
Sumber