Materi Budi Pekerti Diusulkan Masuk Kurikulum Wajib

YOGYA (KRjogja.com) - Materi mengenai budi pekerti diusulkan untuk masuk dalam kurikulum wajib 2013 di sekolah dasar hingga perguruan tinggi. Pasalnya, mata pelajaran yang diberikan selama ini termasuk pendidikan agama dirasa belum cukup mengajarkan muatan budi pekerti pada siswa.

"Di pelajaran agama sekalipun mengajarkan tentang perilaku terpuji, namun belum cukup untuk budi pekerti. Misalnya aplikasi tata krama menghadapi orang yang lebih tua atau pelajaran etika yang belum ada," ujar ketua I Forum Cinta Budaya Bangsa (Forcibb) Ir. Sudaryanto, usai melakukan audiensi di DPRD DIY, Selasa (19/2).

Menurutnya, aturan mengenai kurikulum budi pekerti tersebut perlu untuk diatur khususnya dalam perda keistimewaan DIY. Pasalnya, Yogyakarta sebagai kota pendidikan juga tidak bisa meninggalkan predikatnya sebagai kota budaya.

"Untuk mewujudkan Yogyakarta sebagai kota pendidikan dan budaya, maka perlu memiliki ciri khas. Salah satunya pendidikan budi pekerti yang masuk kurikulum wajib di pendidikan dasar sampai perguruan tinggi," katanya.

Materi budi pekerti, lanjutnya, penting diterapkan terutama untuk untuk membentuk siswa agar menjadi orang berbudaya dan berbudi pekerti luhur. "Disamping menguasai teknologi, lulusan dari Yogyakarta juga harus memiliki ciri khas budi pekerti luhur. Dengan demikian, Yogyakarta dapat menjadi kiblat budaya Indonesia," tandasnya. (Aie)

Sumber
Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar