Ada Beasiswa di Hong Kong, Mau?


Ayu Rahayu Elfitri | Lusia Kus Anna |
 
Kompas.com - Anda yang tertarik untuk melanjutkan studi di universitas bergengsi di Asia mungkin bisa mengikuti program beasiswa dari Universitas Lingnan Hongkong. Universitas ini menawarkan beasiswa belajar penuh waktu di universitas tersebut. Beasiswa penuh yang diberikan meliputi biaya kuliah, asrama, biaya akademis, dan biaya hidup lainnya.

Beasiswa ini terutama diberikan kepada mahasiswa yang memiliki prestasi akademik baik dan memiliki catatan yang baik di masyarakat. Selain itu pelamar Non-lokal yang ingin ke Hong Kong untuk tujuan pendidikan harus memastikan bahwa mereka telah memenuhi semua persyaratan dari lembaga Visa/ izin masuk untuk tinggal di Hong Kong.

Periode aplikasi penerimaan paling lambat 31 Maret 2012. Pelamar yang mengirimkan aplikasi online setelah tanggal tersebut dianggap sebagai aplikasi terlambat dan diberikan kesempatan lebih rendah. Pihak universitas juga tidak menrima aplikasi setelah tanggal 10 Juli 2012.

Untuk informasi lebih lanjut silahkan kunjungi website resmi: www.ln.edu.hk

Sumber: http://www.scholarshipsgrantsloan.com/undergraduate-scholarships-for-non-local-students-lingnan-university-hong-kong/
Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar