Kuliah Harus Penuh Tantangan
JAKARTA, Jesaba News - Salah satu kunci sukses kuliah adalah menghadapi seluruh tantangan dengan semangat dan daya juang yang tinggi. Dengan begitu mahasiswa di8harapkan setelah sukses dalam kuliah juga kuat menghadapi tantangan di dunia pasca kuliah.
Namun patut disayangkan, kata pengamat pendidikan Soedijarto, banyak mahasiswa yang memiliki daya juang yang rendah bahkan memeliki kecenderungan kilah dengan santai-santai saja.
"Mahasiswa perlu berdaya juang. Mereka perlu bekerja keras mengerjakan tugas-tugas dari dosen," ujar Soedijarto, saat dihubungi, Okezone, Sabtu (12/10/2013).
Pengamat pendidikan yang juga Guru Besar (Gubes) Universitas Negeri Jakarta (UNJ) ini mengimbu, apabila kuliah hanya sekedar mengikuti ujian, maka hal itu tidak ada tantangan yang berarti. Hal ini memicu mahasiswa tidak bekerja keras dan akhirnya dinyatakan tidak sukses.
Soedijarto memberikan contoh yaitu Ir Soekarno. Proklamator Indonesia ini menghadapi masa sekolah yang sangat sulit dan berhasil menjadi seorang pejuang.
Sehingga dapat diartikan mahasiswa yang tidak berdaya juang dapat dikatakan tidak bermutu. "Kalau tidak bermutu, ketika mereka lulus malah tidak ada ilmu apa-apa," ungkapnya.
Sumber